Sertijab Direktur RSUD Amanah Husada

Tanbu, MS-Jabatan Direktur RSUD Amanah Husada, Sepu-nggur, Batulicin diserah terimakan pekan kemarin. Serah terima ter-sebut di-lakukan usai pelantikan pejabat di lingku-ngan Pemkab Tanbu.  Di hadapan Bupati Mardani H Maming, se-rah terima jabatan dilak-sanakan secara sederhana antara Direktur yang lama dr. Anwariso kepada Direktur baru, dr. Danu Dewa,M.Kes.

Serah terima tersebut ditandai dengan penandatanganan berita serah terima jabatan disaksikan oleh Bupati Tanah Bumbu Mardani H Maming, Sekda Drs. Gusti Hidayat, Asisten Bidang Sosbud Adm Drs. Ambo Sakka,M.Pd, Kepala BKD Drs. M. Thaha, dan Kabag Humas Setda Ardiansyah,S.Sos. Direktur RSUD Amanah Husada, dr. Danu Dewa, M,Kes mengatakan akan berupaya menjalankan tugasnya sesuai dengan apa yang diinginkan dan yang diprogramkan oleh Bupati Tanah Bumbu. Kemudian, dr. Danu juga meminta agar jajaran RSUD Amanah Husada dapat bekerjasama dalam bekerja.
 
“Saya minta kerjasamanya dalam bekerja, baik itu antara atasan dengan bawahan, maupun antara bawahan dengan atasan. Sehingga apa yang menjadi visi misi dari Bupati bisa berjalan dengan baik,’’ ujar mantan Kepala Puskesmas Satui.
 
Sementara itu, Bupati Tanah Bumbu Mardani H Maming mengucapkan terimakasih atas pengabdian yang telah dilaksanakan oleh direktur RSUD yang lama.
 
Kepada staf RSUD Amanah Husada Bupati Tanbu berharap, agar bisa mendukung kebijakan pemerintah, karena tanpa ada dukungan dan kerjasamanya maka kebijakan tersebut tidak akan berjalan. Dan tentunya apa yang menjadi keinginan kita untuk membangun Kabupaten Tanah Bumbu juga tidak bisa berjalan dengan baik.“Program gratis cesar ini sangat penting, saya harap kerjasamanya” pinta Bupati.
 
Selain serah terima Jabatan, Bupati juga melaksanakan kegiatan halal bil halal dengan jajaran RSUD Amanah Husada. (ridwan)

INDEKS BERITA